Rabu, 03 Juni 2015

Sablon Kaos DTG

Pengertian sablon DTG
DTG adalah Direct To Garment yaitu menyablon kaos dengan teknik printing langsung pada bahan kaos melalui mesing khusus DTG baik yang memakai mesin original pabrikan maupun mesin modifikasi.

Apa yang dimaksud mesin DTG Original Pabrikan dan Modifikasi
yaitu mesin yang dirakit khusus untuk mencetak sablon diatas bahan yang software dan materialnya memang diciptakan untuk cetak DTG sedangkan mesin DTG modifikasi adalah mesin printer kertas yang telah dimodifikasi sedemikian rupa sehingga memiliki alur cetak yang sama untuk mencetak sablon diatas bahan. 

Mesin sablon DTG modifikasi kebanyakan memakai printer Epson tipe 1390 untuk semua warna dengan ukuran bidang maksimal A3 dan epson L110  untuk bidang maksimal A4 tanpa tinta white.
Harga mesin DTG
harga mesin DTG pabrikan dengan merek tertentu bisa mencapai harga 200jutaan sedangkan mesin DTG rakitan hanya 10 sd 15 jutaan.
Cat atau Tinta sablon DTG
Cat atau tinta yang digunakan saat ini berfariasi jenis mereknya. Walaupun fungsi dan kegunaanya sama, tinta DTG memiliki varian warna yaitu Cyan, Magenta, Yellow, Key/Black dan White. jadi mesin DTG juga bisa mencetak desain diatas kain warna terang maupun warna gelap dengan persyaratan bahan mengandung cotton diatas 70% jika bahan cotton dibawah 70% hasil sablon DTG kurang memuaskan. Diantara merek tinta DTG yang beredar dipasaran adalah:
  • Us Duppon
  • Korea Ink
  • Japan Duppon
  • Thailand Ink
Dari beberapa asal merek diatas US Dupponlah yang paling unggul dipasaran karena tintanya tidak cepat mengendap dan tidak mudah mampet di print head. terkadang kita tidak bisa membedakan mana yang US duppon mana yang Japan solusinya tanyakan kepada penjualnya. biasanya penjual tinta DTG memakai merek toko sendiri sama persis seperti penjual tinta sablon manual.

Software mesin DTG
Mesin DTG original pabrikan akan melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai perintah software bawaan yang memang dikhususkan  untuk mesin type tertentu sesuai pabrik pembuatnya. Sedangkan mesin DTG rakitan atau modifikasi kebanyakan memakai software  RIP DTG.

Cara kerja mesin DTG
Cara kerja mesin DTG sangat mudah kita tinggal mengolah gambar atau desain di komputer menggunakan photoshop atau CorelDraw atau sejenisnya dengan file save as format PNG resolusi minimal 300 dpi, jika resolusi dibawah 300 dpi hasil cetak DTG kurang maksimal alias buram dan bisa jadi agak pecah. tetapi semua tergantung dari settingan output tinta pada softwarenya. Setelah pengolah gambar atau desain dirasa sudah final maka selanjutnya open ke software DTG dan atur ketajaman warna dan ukuran cetak.

untuk mencetak kaos warna terang (putih, pink, kuning muda, biru muda, dll) cukup diratakan dengan mesin pres tanpa tambahan cairan treatmen. proses cetak kaos terang memerlukan waktu kira-kira 5 sd 10 menit. Sedangkan untuk mencetak kaos warna gelap diperlukan cairan treatmen. Cairan ini berfungsi untuk mengikat warna putih agar tidak masuk pada serat bahan. sehingga warna putih pada bahan hitam sebagai dasaran untuk cetak  warna lainnya. lama waktu cetak DTG diatas kaos gelap lebih lama daripada kaos terang kira-kira 15 sd 25 menit tergantung kerumitan dan besar kecilnya desain yang dicetak.

Harga jual order DTG

Bagi mereka yang menginginkan desain original dan special edition bisa memilih menggunakan sablon DTG. Pasalnya DTG diciptakan untuk memenuhi sablon custom, sablon satuan yang bisa ditunggu, cepat dan dapat diorder tanpa minimum. 

Berapa biaya cetak DTG? harga biasanya ditentukan berdasarkan: jumlah order, Memakai kaos hitam atau putih/terang, ukuran area cetak A4/A3, Memakai tinta white atau non white. Pada umumnya biaya cetak + kaos warna terang antara 50 sd 60ribu. Sedangkan untuk kaos gelap berkisar antara 70 sd 100rb.

Pasar Sablon DTG
Diera digital dan serba simple pasar sablon DTG makin hari makin menjanjikan. kebanyakan konsumen adalah anak muda yang suka desain sendiri, juga untuk acara ulang tahun, kaos couple, kaos karikatur, kaos gambar anak dan orang tua, kaos gmbar tokoh, kaos WPAP dan masih banyak lainnya.

Perbedaan Sablon DTG dan Sablon Screen (manual)
Jika dilihat dari teknisnya sablon DTG menggunakan mesin dan software khusus untuk mencetak sebuah desain (proses digital) sedangkan sablon manual menggunkan film,screen dan cat sablon untuk mencetak sebuah desain (proses manual). 

Dari segi hasil menurut pengalaman saya hampir sama hanya yang membedakan adalah jika hasil DTG tipis dan mengikuti tekstur bahan jika ditarik sedangkan sablon manual hasilnya tebal jika diraba dan jika ditarik terasa kaku. namun semua tergantung kualitas cat atau tinta. 

Pada sablon DTG ada tinta yang murah dan ada yang mahal begitu juga pada sablon manual ada cat sablon yang murah dan mahal. Dengan demikian bisa dikatakan kualitas tinta sangat mempengaruhi hasil seperti ketahanan sablon, ketahanan terhadap cuaca, cepat retak, cepat rontok, cepat buram warnanya dan lain-lain semua itu berlaku pada proses sablon DTG dan sablon screen atau manual.


Produsen  Mesin Sablon DTG
Beberapa merek mesin DTG Original atau Pabrikan adalah: 
  • Epson
  • Kornit
  • FreeJet
  • Texjet Plus
  • Azon Tex Pro






sumber : apparelstudio.blogspot.com